Seputar Peradilan

Akhirnya 2 Hakim Pengadilan Agama Manna Dilantik

20052019 Pelantikan Hakim Marlin

www.pa-manna.go.id | Sebagaimana dilihat dari Hasil Rapat Pimpinan Tim Promosi Mutasi Mahkamah Agung bahwa Pengadilan Agama Manna akan ditinggalkan (red-mutasi) oleh 1 (satu) orang Hakim dan 1 (satu)Wakil Ketua. Namun secara bersamaan juga PA Manna akan mendapatkan tambahan 2 (dua) orang Hakim dan 1 (satu) orang Wakil Ketua sebagaimana tertera di dalam daftar nama-nama hasil TPM tersebut.

Setelah pada tanggal 28 April 2019 Hakim atas nama Sudiliharti, S.H.I dilantik dan pindah tugas ke Pengadilan Agama Lebong Kelas II dan 3 (tiga) minggu kemudian pada tanggal 23 Mei 2019 giliran Wakil Ketua PA Manna Rogaiyah, S.Ag yang dilantik menjadi Ketua PA Kepahiang. Berkenaan dengan hal tersebut, maka Ketua Pengadilan Agama Manna H. Hartawan, S.H., M.H. pun bergerak cepat dengan melantik hakim-hakim yang akan mutasi ke PA Manna agar persidangan tidak terhambat karena kekosongan (kurang) Hakim.

28052019 Pelantikan Hakim Rojudin

Pelantikan dua orang Hakim ini dilakukan di Aula Pengadilan Agama Manna dengan dihadiri oleh seluruh pejabat struktural dan fungsional serta karyawan-karyawati PA Manna, walaupun pelantikannya tidak dilakukan secara bersamaan. Karena pada hari Senin (20/05) Ketua PA Manna melantik Hakim Atas Nama Marlin Pradinata, S.H.I yang semula sebagai Hakim Pengadilan Agama Lebong. Kemudian seminggu setelahnya tepatnya pada tanggal 28 Mei 2019 dilakukan pelantikan Hakim atas nama Rojudin, S.Ag., M.H. yang sebelunya merupakan Hakim dari Pengadilan Agama Kota Padang Sidempuan.

Dengan dilantiknya dua orang hakim ini tentunya akan menambah kekuatan baru di PA Manna yang selama ini memang kekurangan Hakim untuk melakukan proses persidangan. Dan Alhamdulillah dengan penambahan hakim ini akan memaksimalkan kinerja hakim dalam menangani perkara para pencari keadilan dan tidak akan terhambat lagi. Semoga para hakim yang dilantik ini dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya. (KIM)