Seputar Peradilan

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Di PA Manna

01062019 Hari Pancasila 10

www.pa-manna.go.id | Pancasila sebagai dasar Negara, ideologi Negara dan pandangan hidup bangsa yang digali oleh para “pendiri bangsa” merupakan suatu anugerah yang tiada tara dari Tuhan Yang Maha Esa buat bangsa Indonesia. Walaupun kita sebagai bangsa masih belum secara sempurna berhasil merealisasikan nilai-nilai Pancasila, kita akui bahwa eksistensi ke-Indonesiaan baik sebagai bangsa maupun sebagai Negara masih dapat bertahan hingga kini berkat pancasila. Demikianlah sepenggal Sambutan Kepala BPIP Pada Peringatan Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2019.

01062019 Hari Pancasila

Pelakaksanaan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila yang dilaksanakan setiap pada tanggal 1 Juni ini adalah sebuah bentuk penghormatan dan pengakuan Pancasila sebagai dasar Negara Republik Indonesia. Hal itulah yang dilakukan oleh Pengadilan Agama Manna pada hari ini melaksanakannya dengan bertempat di Halaman Kantor PA Manna yang diikuti oleh seluruh hakim, pejabat struktural dan fungsional, staf serta tenaga honorer.

01062019 Hari Pancasila 5

Pada upacara yang dilaksanakan Pukul 08.00 WIB ini tidak lupa juga dilakukan Pengibaran Bendera Merah Putih oleh petugas dengan diiringi lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dan pembacaan Teks Pancasila  serta Amanat Pembina Upacara yang dibacakan langsung oleh Ketua PA Manna H, Hartawan, S.H.,M.H sebagai Pembina Upacara.

01062019 Hari Pancasila 7

Dalam amanat yang dibacakannya Ketua PA Manna menyampaikan bahwa melalui Peringatan Hari Kelahiran Pancasila ini kita semua harus terus menerus secara konsisten merealisasikan Pancasilan sebagai dasar Negara, ideologi Negara dan pandangan dunia yang dapat membawa kemajuan dan kebahagiaan seluruh bangsa Indonesia. Kita bersatu membangung bangsa untuk merealisasikan tatanan kehidupan masyarakat yang rukun, damai, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan.

01062019 Hari Pancasila 13

Alhamdulillah pelaksanaan Upacara dalam rangka Peringatan Hari Kelahiran Pancasila Ke-74 Tahun 2019 berjalan dengan lancar dan khidmat hingga upacara dibubarkan. Pengadilan Agama Manna mengucapkan Selamat Hari Lahir Pancasilan 1 Juni 1945 – 1 Juni 2019. Kita Indonesia Kita Pancasila. (KIM)