Selamat Datang Di Situs Resmi Pengadilan Agama Manna. Kawasan Zona Integritas >> Pasti Bersih Melayani dengan Sepenuh Hati >> NO Korupsi, NO Gratifikasi, NO Suap, NO Pungli. Pengadilan Agama Manna Siap Memberikan Pelayanan Terbaik Sesuai dengan Standar yang ditetapkan. Tidak Puas dengan Kinerja Pengadilan...? Silakan Adukan Masalah Anda Melalui Sarana-sarana yang Ada... Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Whistleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

Seputar Peradilan

SEKRETARIS BADILAG TINJAU GEDUNG SEMENTARA PA TAIS

www.pa-manna.go.id | Jum’at, 12/01/2018 | Pengadilan Agama Tais merupakan salah satu Pengadilan Agama pemekaran di Wilayah PTA Bengkulu. Sebelum dibangunnya gedung permananen untuk PA Tais, maka PA Tais menempati gedung sementara milik Pemda Seluma yang beralamat  di Jl Merdeka Pasar Tais, Kecamatan Seluma Kabupaten Seluma. Dan Pengadilan Agama Manna mendapatkan amanah untuk melaksanakan pembentukan PA Tais ini seperti melaksanakan rehab gedung sementara dan lain sebagainya.

Dari sekian banyak Pengadilan Agama yang baru akan dibentuk pada tahun 2018 ini, Pengadilan Agama Tais menjadi salah satu Pengadilan agama yang dikunjungi langsung Oleh Sekretaris Ditjen Badan Peradilan Agama (Badilag) Bapak. Tukiran, S.H., M.M. Dalam meninjau PA Tais ini Sekretaris Badilag di damping oleh Sekretaris PTA Bengkulu (Hendriansyah, S.H., M.H), Ketua Pengadilan Agama Manna (Hartawan, S.H., M.H.), Sekretaris PA Manna (Maryanti, S.H.) dan Kasubbag Perencanaan, TI dan pelaporan PA Manna (Rani Asmara, S.T., M.M.).

Dalam kunjungannya ini Sekretaris Badilag meninjau langsung gedung sementara PA Tais ini dengan memasuki dan mengecek langsung kesiapan di setiap ruangan atau bagian gedung. Peninjauan ini tentunya dimaksudnya untuk mengetahui sejauh mana kesiapan Pengadilan Agama Tais dalam beroperasi nantinya. Tentunya beliau berharap para Pegawai PA Tais nantinya merasa nyaman menjalankan tugasnya, walaupun gedungnya masih gedung sementara. Beliau juga berharap Pengadilan Agama Tais ini nantinya bisamemberikan pelayanan yang terbaik Kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Seluma.

Pengadilan Agama Manna juga berharap dengan kedatangan Sekretaris Badilag untuk meninjau langsung kesiapan PA Tais ini memberikan dorongan semoga pengoperasian PA Tais nantinya berjalan dengan baik dan sesuai dengan yang kita harapkan bersama. (KIM)