Seputar Peradilan
Audiensi Terkait Status Gedung Kantor dan Rumah Dinas Pengadilan Agama Manna
www.pa-manna.go.id | Palembang (6/8) bertempat di Mako Pangkalan TNI AU Sri Mulyono Herlambang Ruang Katarina dilakukan kegiatan audiensi. Audiensi ini merupakan kegiatan lanjutan setelah dilaksanakannya audiensi bersama Perwakilan Pangkalan TNI AU Sri Mulyono Herlambang Palembang di Pengadilan Agama Manna terkait status gedung kantor dan rumah dinas Pengadilan Agama Manna yang berdiri di atas aset tanah milik Pemerintah Republik Indonesia c.q Kementerian Pertahanan Q.q TNI AU Q.q Pangkalan TNI AU Sri Mulyono Herlambang.
Kegiatan Audiensi dihadiri oleh :
1. Sahwan, S.H., M.H. (Plt. Kepala Biro Perlengkapan Mahkamah Agung)
2. Kolonel CHK Fredy Ferdian Isnartanto, S.H., M.H. (Kepala Pengadilan Militer I 04 Palembang)
3. Letnan Kolonel Yohanes Sukendar, S.E. (Kadislog Lanud Sri Mulyono Herlambang)
4. Letnan Kolonel Mujiono, S.T. (Kadispers Lanud Sri Mulyono Herlambang)
5. Dr. Dani Ramdani, S.H.I., M.H. (Ketua Pengadilan Agama Manna)
6. Dr. Mirawati Saktiana, S.H., M.H. (Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu)
7. Mayor Supriadi (Sekretaris Pengadilan Militer I 04 Palembang)
8. Adi Mardiansyah, S.Kom., M.M. (Kepala Bagian Administrasi Penghapusan Mahkamah Agung)
9. Mayor Helmi Wardoyo, S.H. (Kakum Lanud Sri Mulyono Herlambang)
10. Wahyu Dhimas Suparmasto, S.H., M.H. (Kepala Sub Bagian Standarisasi dan Penilaian Mahkamah Agung)
11. Haris Munandar, S.T. (Sekretaris Pengadilan Agama Manna)
12. Apriska Maghlianda, S.M.B., M.M. (Kepala Sub Bagian Rencana Program dan Anggaran Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu).
Audiensi dibuka oleh Letnan Kolonel Yohanes Sukendar, S.E. selaku Kadislog Lanud Sri Mulyono Herlambang, dan dilanjutkan pemaparan oleh Plt. Kepala Biro Perlengkapan Mahakamah Agung Bapak Sahwan, S.H., M.H. yang menyampaikan adanya bangunan Gedung kantor Pengadilan Agama Manna yang berdiri di atas Tanah Lanud Pelembang dan Pengadilan Agama Manna memilik tanah lain yang tidak digunakan, yang diharapkan tanah tersebut dapat di alih statuskan sebagai pengganti tanah TNI AU di mana berdiri Bangunan Gedung Kantor Pengadilan Agama Manna.
Bapak Adi Ardiansyah selaku Kepala Bagian Administrasi Penghapusan menyampaikan bahwa jika dari Pihak TNI AU setuju untuk dilakukan proses alih status Tanah milik Kementerian Pertahanan ke Pengadilan Agama Manna dan eks tanah kantor lama Pengadilan Agama Manna dialih statuskan kepada Kementerian Pertahanan, yang nantinya akan dilakukan proses administrasinya ke Kementerian Keuangan.
Hasil dari audiensi ini Tim Mahkamah Agung akan melakukan inventarisir terhadap aset tanah berlebih di wilayah Peradilan Kota Bengkulu. Selanjutnya aset Tanah milik TNI AU yang di atasnya berdiri Bangunan Gedung Kantor dan Rumah Dinas Pengadilan Agama Manna dapat dilakukan proses administrasi berupa Penggunaan Sementara. (TIM IT)